cara membuat kimono sendiri



Bagaimana cara membuat Kimono sendiri?

cara menjahit kimono sendiri

Hallo moms..
Si kecil suka berenang? Buatin kimono handuk buat si kecil yuuk..
Gadis kecil saya sudah masuk Sekolah Dasar sekarang.. sudah mulai mandiri dan mengerti ‘malu’.
Dia suka sekali berenang..  Jadi saya buatkan dia kimono handuk, a Kimono Towel Robe, agar tubuhnya tetap ‘aman’ tertutup saat dia keluar dari kamar mandi di area kolam renang umum.

Kimono ini project yang sangat mudah dan cepat sekali pengerjaannya.. Cara membuat pola kimono anak dan tahapan menjahit kimono sendiri cukup mudah dan bisa diikuti oleh orang yang baru belajar jahit sekalipun.
Bahannya pun mudah didapat.. bisa pakai handuk mandi ukuran handuk orang dewasa, atau bisa juga menggunakan kain handuk katun meteran.

Disini karena saya mau robe dengan lengan panjang jadi saya menggunakan bahan handuk meteran. Sebenarnya di pasaran banyak dijual kimono handuk, tapi sayang, bahannya bukan bahan handuk katun. Bahannya lebih tipis dan kurang menyerap air.

Ok.. let's begin..

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat kimono:
  • Bahan utama kain handuk katun 1 meter ( lebar 120cm ) untuk anak usia 5-8thn , untuk anak lebih besar bisa ditambah kainnya.
  • Bahan kombinasi ½  meter ( untuk tali dan kombinasi)
  • Peralatan jahit
  • Benang bordir / benang sulam untuk membuat bordir namanya ( jika mau tanpa nama , maka tak perlu menyiapkan benang bordir atau benang sulam)


Bagaimana membuat pola kimono?

Pola kimono untuk anak.
Pola dan ukuran kimono ini untuk ukuran anak-anak.. kalau ingin membuat untuk ukuran lebih besar bisa ditambahkan beberapa cm sesuai kebutuhan.
Potong kain handuk seperti pola berikut ini
cara membuat pola kimono cardigan

  


Cara Menjahit Kimono:

  • Sambung bahu depan gandeng dengan bahu belakang. Lalu sambung sisi. Semua sambungan dikerjakan dengan tehnik kampuh tertutup ya.. tujuannya agar serat handuk tidak lepas. Apa itu tehnik kampuh tertutup? lihat Tehik dasar menjahit pada bagian lain dari blog ini  ya.
  • Pasang / jahit kain kombinasi A pada sekeliling bukaan depan dan leher
  • Pasang / jahit kain kombinasi B pada ujung lengan kiri dan kanan , note semua tehnik pemasangan kombinasi menggunakan tehnik seperti pada pemasangan serip... Apa itu tehnik serip? lihat Tehnik dasar menjahit pada bagian lain dari blog ini  ya.

  • Pasang / sambung lengan dengan badan
  • Buat kolong sabuk pada bagian pinggang belakang ( gunakan perca sisa kain handuk)
cara membuat kimono sendiri
  • Jahit tali
  • Pasangkan tali pada kolong pinggang kimono robe
  • Sulam hias namanya pada bagian dada .

Dan jadilah kimono handuk nya.. yuhuuu..
cara membuat kimono sendiri

Keuntungan dari membuat sendiri kimono handuk ini adalah.. kita bisa memilih bahan handuk yang berkualitas...kita bisa menggunakan kain handuk yang berbahan katun agar menyerap air dengan baik dan pilih handuk yang tebal jadi bisa menjaga si kecil tetap hangat saat keluar dari dalam kolam sehingga terhindar dari masuk angin.

Semoga bermanfaat..

Suka dengan artikel ini? Jangan lupa klik tombol Share pada bagian pojok kiri atas tepat dibawah judul.

Comments

  1. Pengen banget bisa jahit handuk Kimono sendiri. Tapi apa daya aku belum bisa menjahit juga ya akhirnya beli handuk Kimono di pasar.

    ReplyDelete

Post a Comment